Pejambon-bjn.desa.id – Sastra merambah Desa pada Hari Puisi Indonesia 2017 oleh Sanggar Sastrowijoyo Pejambon Bojonegoro bertempat Gasibo halaman Ponkesdes Pejambon kecamatan Sumberrejo kabupaten Bojonegoro sabtu 9 /09/2017.
Acara ini diselenggarakan oleh Sanggar Sasrowijoyo Pejambon yang bekerja sama dengan Lembaga Kebudayaan Desa Pejambon yang dihadiri oleh seluruh jajaran Pemdes, Tokoh masyarakat, Pemuda, dan para pamarsudi puisi dari beberapa kecamatan mulai Kanor, Balen, Kedungadem, Boureno, Sumberrejo dan ada juga yang datang dari kabupaten Lamongan.
Kata kepala Desa Pejambon Abd.Rokhman pada sambutan pembukaan acara ” Saya mendukung penuh dengan kegiatan ini karena apa yang dilakukan oleh Sanggar Sastrowijoyo adalah bagian dari Lembaga Kebudayaan Desa “.
Satu persatu mereka peserta berexpresi membaca puisi dan Gurit yang di iringi musikalisasi dari anak anak Sanggar Sastrowijoyo dengan penjiwaan yang sepenuh rasa seperti anak kecil ozha 9 tahun dari desa Margomulyo kecamatan Balen membaca puisi dengan judul Pangeran Diponegoro yang membuat para hadirin sontak memberi tepuk tangan.
Ini sungguh bagus sekali kata Gampang P dan harapan saya selaku ketua penyelenggara ” acara ini bisa berlangsung rutin setiap bulan yang nantinya bisa menggali bakat dan potensi anak anak muda di Bojonegoro untuk semakin cinta Puisi dan sastra Indonesia “.
Saya tidak menyangka acara ini bisa meriah dan kidmat seperti ini ” , kata salah satu peserta dari desa wire Boureno malik dan ini sangat cocok dengan Temanya Sastra merambah desa dan jika digarap dengan serius ternyata bisa, sekarang tinggal bagaimana kita semua sebagai insan sastra untuk mengembangkanya.